NewsPolitik

Caleg Terpilih Muhammad Yulianto Badwi Bukber Bersama Tim Pemenangan

JEJAKNEWS.id, Makassar,-Calon Legislatif (Caleg) terpilih Muhammad Yulianto Badwi dari partai Golkar menggelar buka bersama dengan ratusan tim pemenangan baik yang terstruktur maupun tidak terstruktur, tim relawan hingga tim keluarga di rumah jabatan ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Istri yang merupakan istri dari (MYB).

Pada kesempatan dalam sambutannya, Muhammad Yulianto Badwi menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah membatu pada pemilu Februari kemarin pada akhirnya mendapat suara luar biasa dengan
berkat kerja sama semua yang membantu dengan ikhlas sehingga terpilih sebagai calon anggota DPRD Makassar namun masih calon karena belum dilantik.

“Dengan tegas Saya sampaikan bahwa tidak akan membubarkan ini tim, jangan ada keluar dari grup agar bisa selalu berdiskusi, semoga kita Sama-sama merasakan kebahagiaan dengan hajatan politik saya karena ini tidak berarti tanpa ada kita semua,” ujarnya. Minggu (16/3).

Yulianto sapaan akrabnya, menyampaikan bahwa hasil rekapitulasi resmi KPU untuk Dapil 2 Kota Makassar perolehan suara partai Golkar 32.000 dan dari total perolehan itu dirinya meraih suara terbanyak 10.409. dengan hal itu MYB sebagai Suara tertinggi berpotensi menduduki kursi pimpinan DPRD kota Makassar namun menurutnya hal itu tergantung pimpinan partai.

“Untuk itu sementara jawabannya amin karena tergantung partai melihat Siapa yang paling layak dan Siapa yang paling wajar di posisi. tentunya kalau berkeinginan ya pasti berkeinginan,” tegasnya.

Oleh karena itu, dirinya meminta dukungan dan doa masyarakat semoga bisa amanah mewakili Dapil 2 yang tentunya tidak mungkin dirinya sendiri yang berjuang karena banyak caleg juga yang lain.

“Semoga bisa bekerja sama dengan semua caleg terpilih, melihat mendengar dan membawa aspirasi di Dapil 2 yang memang menjadi aspirasi masyarakat,” pungkasnya.tutupnya.(kas)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button