NewsPolitik

Rakorda dan Halal Bi Halal DPD Partai Demokrat Sulsel usung kadernya Berkontestasi Sebagai Kepala Daerah

JEJAKNEWS.id, Makassar, Pengurus DPD Partai Demokrat Sulsel melaksanakan Rapat Koordinasi Daerah(Rakorda) pada hari rabu, 17/ 04/2024/, Bertempat Di Hotel Claro Makassar.

Sekretaris DPD Partai Demokrat Sulsel Haidar Madjid, menjelaskan point penting dalam Rakorda yang menghadirkan pengurus DPC di 24 Kab. Kota dan sepakat memprioritaskan kadernya untuk maju dalam pemilihan kepala Daerah tingkat kabupaten/Kota dan calon Gubernur,,

Lebih lanjut Haidar Madjid, kami membuka ruang seluas-luasnya kepada siapa saja yang mau mendaftar untuk baik menjadi bupati wakil bupati maupun Walikota dan Wawali, kami juga tadi hanya membicarakan secara spesifik tentang mekanisme pendaftaran untuk Bupati Walikota atau Wawali, dan Alhamdulillah tadi di Rakorda juga teman-teman DPC dari 24 kab.Kota membuat semacam usulan untuk mengusung dan mencalonkan ketua DPD Partai Demokrat Ni’matullah, ikut maju pilkada Gubernur Atau Wakil Gubernur dan alhamdulillah dari 23 DPC yang hadir semua sepakat menyatakan itu dan kita masukkan sebagai salah satu rekomendasi di Pilgub.

Dan tentu Tambah Haidar Madjid, dengan pengetahuan dan pengalaman politik yang dimiliki Ketua DPD Demokrat sulel sangatlah mumpuni untuk ikut kontestasi pilkada Gubernur atau Wakil Gubernur mendatang, pengalaman yang dimiliki 15 tahun di provinsi Sulawesi Selatan Kemudian beliau menjadi Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan , kemudian juga tentu komunikasi politik yang selama ini tetap kokoh dan terbangun jadi saya kira menjadi modal yang cukup untuk beliau mencalonkan Gubernur atau wakiil Gubernur Sulsel, pungkas Haidar Majid,.

ketua DPD Demokrat Sulsel Ni’matullah sangat menerima atas dukungan dari DPC untuk maju di Pilgub, dan menyatakan siap membenahi sulsel dan bagaimana rakyat bisa sejahtera dan daerah kita maju, Ungkap Nya kepada awak media.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button